Tanggap Bencana, Dansat Brimob Polda Banten Pimpin Bersihkan Rumah Warga

oleh -270 Dilihat
oleh

BANTEN – Hari kedua pascabencana alam banjir bandang yang menerjang 6 kecamatan di Kabupaten Lebak Rabu (1,1) menyisakan dampak kerugian masyarakat, sehingga butuh cepat penanganan.

Korban banjir bandang di Kabupaten Lebak mengharapkan bantuan dari pemerintah daerah dan seluruh masyarakat agar dapat meringankan beban mereka. Para pengungsi masih bertahan di Posko Bencana dan beberapa lokasi pengungsian, Kamis (2/01).

Tim SAR Brimob Polda Banten, Polres Lebak dibantu masyarakat sekitar melaksanakan kegiatan pembersihan rumah warga yang terendam banjir bandang di dua lokasi antara lain di Desa Sukajaya dan Desa Sukarame Kampung Somang Kecamatan Sajira Kabupaten Lebak.

Dansat Brimob Polda Banten Kombes Dedi Suryadi menjelaskan ratusan personil kepolisian diturunkan ke lapangan dibantu masyarakat sekitar membersihkan lumpur serta sampah terdapat di rumah yang terendam banjir Bandang.