![](https://XNews.id.id/wp-content/uploads/2019/12/Perumahan1.jpeg)
JAKARTA (XNews.id) – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kempupera) merilis capaian pembangunan rumah untuk masyarakat sampai akhir tahun 2019. Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan menyebut progrs pembangunan telah mencapai 1.257.852 unit.
“Alhamdulillah capaian Program Sejuta Rumah hingga tanggal 31 Desember 2019 angkanya mencapai 1.257.852 unit rumah,” ujar Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kempupera, Khalawi Abdul Hamid, dalam keterangan persnya, Selasa (7/1).
Capaian Program Sejuta Rumah tahun 2019 tersebut, kata dia, merupakan hasil kerja keras seluruh pemangku kepentingan bidang perumahan di Indonesia seperti pemerintah pusat, pemerintah daerah, pengembang perumahan, perbankan, sektor swasta dan masyarakat.
Program Sejuta Rumah, kata Khalawi, merupakan salah satu terobosan bidang perumahan yang dilaksanakan oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) guna menyediakan hunian yang layak dan terjangkau bagi masyarakat Indonesia.
Program tersebut juga merupakan wujud nyata kehadiran negara dalam memenuhi kebutuhan hunian yang layak bagi masyarakat di seluruh wilayah Indonesia.
“Program Sejuta Rumah tahun ini akan tetap dilanjutkan mengingat masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan hunian yang layak huni,” kata Khalawi.
(css/dsa)