BENGKULU (XNews.id) – BNNP Bengkulu bekerja sama dengan jajaran Subdit 3 Direktorat Reserse Narkoba Polda Bengkulu berhasil meringkus satu pelaku pemilik narkoba jenis sabu seberat 34,15 gram.
Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno didampingi Kasubdit III Ditres Narkoba Polda Bengkulu Kompol M. Simaremare menjelaskan penangkapan tersebut saat menggelar jumpa pers, Selasa (21/01) di Gedung Ditresnarkoba Polda Bengkulu.