Risiko Terlalu Sering Memasak dengan Minyak Goreng dan Cara Mengatasinya

oleh -262 Dilihat
oleh

JAKARTA (XNews.id) – Makanan olahan dengan cara digoreng sangat digemari masyarakat Indonesia. Rasa gorengan yang gurih dan renyah di mulut memang adiktif. Namun tidak bisa dipungkiri, bahwa memang ada banyak sekali bahaya di balik penggunaan minyak goreng untuk menggoreng.

Faktanya, menggoreng makanan dengan minyak goreng dapat merusak kandungan vitamin di dalam bahan makanan bahkan berpotensi turun hingga mencapai angka 25%. Bahayanya lagi, saat minyak goreng dipanaskan dengan suhu tinggi, lemak akan teroksidasi dan berubah menjadi asam lemak bebas. Asam lemak bebas inilah yang nantinya akan menjadi lemak trans yang berbahaya bagi tubuh.Lemak trans yang masuk ke dalam tubuh lama-kelamaan bisa mengendap di pembuluh darah dan menyebabkan berbagai masalah bagi kesehatan. Contoh-contoh penyakit ekstremnya adalah jantung, kanker, diabetes, obesitas, kolesterol, dan masih banyak lagi.