Dandim Letkol Santoso, Sosialisasikan New Normal Saat Kunjungan di PT KMS

oleh -166 Dilihat

RANTAUPRAPAT (XNews.id) –Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara tengah mematangkan skenario dalam rangka tatanan era normal baru atau new normal ditengah pandemi Covid-19 yang belum diketahui kapan berakhirnya

Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah dan Satuan Gugus Tugas Covid-19, yakni terus melakukan sosialisasi sekaligus mengedukasi masyarakat tentang penegakan disiplin protokol kesehatan dengan era normal baru.

Seperti yang dilakukan Dandim 0209/LB Letkol Inf Santoso yang juga sebagai Wakil Ketua I Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Labuhanbatu pada Kamis (4/6/2020) mengunjungi Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT. Kurnia Mitra Sawit (PT.KMS) yang terletak di Desa Terang Bulan, Kecamatan Aek Natas, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Provinsi Sumatera Utara, guna mensosialisasikan pentingnya melaksanakan Protokol Kesehatan Covid-19 dan penerapan new normal.

Di hadapan para karyawan dan staf kantor dan anggota pekerja lainnya, Letkol Inf Santoso menjelaskan, wabah Covid-19 telah merubah tatanan kehidupan masyarakat. Akibatnya, tidak hanya memakan korban nyawa dalam jumlah yang cukup banyak, tetapi sendi-sendi perekomian kabupaten, provinsi, bahkan dunia ikut terkena dampaknya.

“Sebagai Gugus Tugas, dari tingkat desa hingga kabupaten, kita punya tanggung jawab yang sama bagaimana caranya agar bisa patuhi penerapan new normal. Sektor pariwisata, pasar, pertokoan, warung, pabrik sawit maupun ruang publik lainnya harus kita awasi secara ketat untuk memastikan semuanya menerapkan protokol kesehatan,” tegas Letkol Inf Santoso.