JAKARTA (XNews.id) – Mata uang digital atau kripto telah menjadi sangat populer dalam beberapa waktu terakhir. Selain menjadi pilihan investasi, penggunaan kripto saat ini telah banyak diadaptasi di berbagai industri, salah satunya industri game.
Melihat peluang tersebut, KUY Token baru-baru ini mengumumkan kerja samanya dengan publisher game ternama di Indonesia, yakni LYTO. Kolaborasi antara keduanya ini ditandai melalui kegiatan penandatanganan kerja sama yang dilakukan di sebuah acara non-fungible event (NFE) di M-Bloc Space, Jakarta, Selasa (29/3).