Investasi di Aset Digital Bisa Mulai dari Rp 5.000

oleh -300 Dilihat

JAKARTA (XNews.id) – Investasi aset digital saat ini telah mulai dilirik oleh masyarakat di Tanah Air. Sudah mulai tumbuh kepercayaan dan dianggap aman, banyak orang kini memilih mengintegrasikan aset mereka ke platform digital seperti crypto-asset atau kripto, Bitcoin dan banyak lagi jenis aset digital lainnya.

Membawa efek turunan, tren ini kemudian juga memunculkan pasar atau marketplace aset digital di Indonesia. Sudah lumayan banyak, saat ini nama-nama pemain aset digital seperti Tokocrypto, Incrypto, Koinku, Indodax, dan banyak lagi yang terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti).

Memeriahkan pasar, terbaru ada Nanovest yang baru hadir. Berada di bawah naungan PT Tumbuh Bersama Nano, platform aset digital ini resmi memperkenalkan diri sebagai platform investasi aset digital karya anak bangsa.