Blitar (XNews.id) – Dalam menyambut HUT Ke-77 Bhayangkara, Polres Blitar Kota terus memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan aksi bakti sosial.
Bakti sosial kali ini, dilakukan dengan aksi donor darah yang dilaksanakan di Gedung Patriatama Mapolres Blitar Kota, Jumat (23/6/2023).
Kegiatan tersebut, melibatkan seksi Dokkes Polres Blitar Kota bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Blitar.