Polres Nisel Gelar Penanaman Pohon Bersama Forkopimda

oleh -1879 Dilihat

Nisel (XNews.id)-Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI ke-78, Polres Nias Selatan (Nisel) melakukan penghijauan melalui penanaman pohon bersama Forkopimda dan instansi terkait di wilayah kabupaten Nisel, Rabu (23/08/2023).

Penanaman pohon tersebut dilakukan secara simbolis di halaman hijau Polres Nisel dipimpin oleh Kapolres AKBP Boney Wahyu Wicaksono S.I.K bersama PJU Polres Nisel dan Danlanal Nias Kolonel Laut (P) Wisnu Ardiansyah. Turut menanam pohon mewakili Bupati Nisel Setao Mazihono, Kabag SDM Polres Nisel KOMPOL Des R Jaya Hia, S.E, Kasat Samapta AKP Defta Sitepu, S.H, Mewakili Kajari Nisel Juni K Telaumbanua, mewakili Danramil 012 Telukdalam Peltu Hutabarat, Kadis Perhubungan Nisel Drs Faatulo Gulo Kasat Pol PP Donius Wau S.E, M.M, Kalapas Kelas III Telukdalam Jumihar Bactiar Sinurat, Kadis Kesehatan Nisel dr Heni Duha, Ketua Bhayangkari Cabang Nisel Ny RITA Jauhari Lumbantorua.

Pada kesempatan itu, Kapolres Nisel AKBP Boney Wahyu Wicaksono S.I.K menjelaskan bahwa penanaman pohon hari ini dilaksanakan secara simbolis yang nantinya diharapkan segera akan diikuti oleh Polsek jajaran dan instansi lainnya yang ada di kabupaten Nisel. “Hal itu guna meminimalisir polusi udara yang kemungkinan akan mengancam kebersihan udara di tahun-tahun mendatang”, ujarnya.