XNews.ID – PT BPR Bank Sukoharjo (Perseroda) melakukan pengundian hadiah Tabungan Simanis di Pendopo Graha Satya Praja (GSP), Kamis (21/9/2023). Total ada 34 unit hadiah bernilai Rp172 juta dengan hadiah utama satu unit Honda PCX yang diundi oleh Bupati Sukoharjo, Etik Suryani.
Direktur Utama PT BPR Bank Sukoharjo (Perseroda) Sukoharjo, Maryanto, menyampaikan undian hadiah setiap tahun berdampak positif pada perhimpunan dana pihak ketiga yang terus naik. “Dari tahun ke tahun Tabungan Simanis mengalami peningkatan, baik dari sisi nasabah maupun jumlah saldonya,” ujarnya.
Maryanto juga menyampaikan kinerja Bank Sukoharjo dari tahun 2022 hingga 2023 ini semakin meningkat. Atas pencapaian itu, Bank Sukoharjo pun menerima sejumlah penghargaan seperti penghargaan Top BUMD Award, Golden Award kategori aset Rp100 miliar hingga Rp250 miliar, dan penghargaan lainnya.
Menurutnya, di tahun 2023 ini Bank Sukoharjo juga sudah melakukan digitalisasi. Seperti PPOB layanan pembayaran online seperti listrik, token PDAM, dan lainnya. Selain itu, juga “virtual account” layanan transaksi tabungan melalui bank umum, dan QRIS, dan SMS banking.