Kamera Instan Andalan Polaroid I-2 dengan Autofokus LiDAR, Sistem Tiga Lensa Diluncurkan

oleh -69 Dilihat
Kamera Instan Polaroid I-2. (Foto: Gizmochina)

XNews.ID – Kamera instan andalan Polaroid I-2 kini tersedia di China. Pada bulan September lalu, kamera ini diluncurkan ke pasar internasional. Kamera instan Polaroid I-2 hadir dengan autofokus LiDAR dan memiliki lensa tiga elemen yang terbuat dari polikarbonat dan akrilik tingkat optik.

Dilansir dari Gizmochina, Jumat (17/11/2023), Polaroid mengklaim bahwa I-2 menggunakan lensa paling tajam yang pernah ada. Model ini awalnya diluncurkan di Inggris, UE, dan AS dengan banderol harga setara USD599 atau Rp8,6 jutaan.