XNews.ID – Polres Sukoharjo menggelar acara Trabas, Minggu (3/12/2023). Acara tersebut menarik minat ratusan offroader dari berbagai daerah. Trabas Polres Sukoharjo tersebut juga dihadiri Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi.
“Kegiatan Trabas Kamtibmas ini merupakan upaya kepolisian dalam menjaga kondusifitas di wilayah Kabupaten Sukoharjo menjelang Pemilu 2024,” ungkap Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit.
Kapolres melanjutkan, kegiatan juga untuk mendekatan kepolisian dengan masyarakat melalui silaturrahmi dengan kegiatan trabas.