XNEWS.ID – Dalam mendukung dan menyukseskan program pemerintah, yakni pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio serentak dan tersebar, Babinsa Koramil 1708-05/Numfor Serka Warsidi melaksanakan pendampingan tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Kameri saat melaksanakan pemberian tetes polio kepada anak umur 0 hingga 7 tahun 11 bulan. Kegiatan digelar di Balai Kampung Semayen, Distrik Numfor Barat, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (28/5/2024).
Pada kesempatan tersebut, Kadistrik Numfor Barat Yafet Baransano, S.Sos menyampaikan bahwa pemberian imunisasi tetes polio ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran virus polio yang berpotensi menyerang anak-anak dalam rentang usia 0 sampai dengan 7 tahun 11 bulan.
Kadistrik Numfor Barat Yafet Baransano, S.Sos berikan tetesan polio kepada balita. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)
Hal ini dilakukan sekaligus juga untuk menciptakan kekebalan atau imunitas pada anak-anak, ungkap Kadistrik Numfor.