[HOAKS] CNN Indonesia Beritakan Ledakan di Rumah Terawan Agus Putranto

oleh -82 Dilihat
Hoaks CNN Indonesia beritakan ledakan di rumah Terawan Agus Putranto. (Foto: Komdigi)

XNews.ID – Video hoaks ini diunggah di media sosial Facebook. Dalam video mengeklaim jika situs berita CNN Indonesia memberitakan sebuah ledakan di rumah mantan Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto.

Dikutip dari laman Komdigi, Sabtu (11/1/2025), berikut ini cek faktanya:

Penjelasan:

Beredar sebuah unggahan video di media sosial Facebook yang mengeklaim situs berita CNN indonesia memberitakan bahwa terjadi sebuah ledakan di rumah mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto. Akun tersebut membagikan video yang menampilkan presenter CNN Indonesia Ferdi Ilyas sedang mewawancarai Terawan. Ferdi menyebutkan, ledakan itu diduga terjadi karena Terawan melontarkan kritik terhadap sebuah perusahaan farmasi.