Pangdam XV/Pattimura Tinjau Lokasi TMMD ke-123 Kodim 1510/Sula

oleh -74 Dilihat

XNEWS.ID– Pangdam XV/Pattimura, Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo S.Sos,.M.M. mengungkapkan rasa bangganya atas pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1510/Sula. Kegiatan yang berlangsung di Kabupaten Kepulauan Sula tersebut menjadi cerminan nyata kemanunggalan antara TNI dan rakyat dalam memperkuat pertahanan dan kesejahteraan bersama.

Pelaksanaan TMMD ini tidak hanya sekadar program pembangunan, tetapi juga sebuah simbol kebersamaan yang memperlihatkan sinergi antara TNI dan masyarakat. Saya sangat bangga melihat hasilnya, ujar Mayjen TNI Putranto saat meninjau langsung pelaksanaan TMMD di lokasi, Selasa (11/03/2025).

Pangdam juga menyoroti salah satu pencapaian signifikan dalam TMMD kali ini, yaitu pembuatan sumur bor dan bak air di 5 titik di desa yang mengalami mendapatkan air bersih. Adanya program penyediaan air bersih semakin memperkuat kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut.