FK REPNUS Yakin Bank DKI Mampu IPO di Tengah Tantangan Digital

oleh -369 Dilihat
FK REPNUS Yakin Bank DKI Mampu IPO di Tengah Tantangan Digital
FK REPNUS Yakin Bank DKI Mampu IPO di Tengah Tantangan Digital

XNEWS – Di tengah ketidakpastian ekonomi global dan lanskap pasar keuangan yang bergerak cepat, Forum Kekeluargaan Relawan Pemuda Nusantara (FK REPNUS) menyoroti pentingnya langkah strategis bagi sektor perbankan, termasuk akselerasi digitalisasi.

Menyikapi tantangan dan peluang ini, terutama bagi PT Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, FK REPNUS menggelar diskusi bertema “Bank DKI Menuju Perbankan Digital Yang Lebih Tangguh dan Canggih” pada Selasa (13/5/2025) di Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Ketua Umum FK REPNUS, Faisal Nasution, menyampaikan Forum Kekeluargaan Relawan Pemuda Nusantara (FK REPNUS) adalah organisasi kemasyarakatan yang bergerak dalam berbagai bidang, termasuk penguatan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat.

Baca Juga: Komisi D Akan Datangi SMPN di Depok Soal Dugaan Pelecehan Seksual Terhadap Siswa

Diskusi ini bertujuan untuk menjaring gagasan dan sinergi untuk memperkuat langkah Bank DKI dalam menghadapi era digital dan mewujudkan Initial Public Offering (IPO).