Babinsa Supiori Utara Ingatkan Warga Fanindi Waspada Cuaca Saat Melaut

oleh -56 Dilihat

Komunikasi sosial bersama warga binaan berlangsung penuh keakraban. (Foto : Penerangan Kodim 1708/BN)

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengajak warga untuk terus menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan.

Ia juga meminta masyarakat agar saling peduli dan bekerja sama sehingga kampung tetap tertib dan jauh dari berbagai masalah.

Selain itu, Babinsa mengingatkan warga yang sehari-hari mencari ikan di laut untuk lebih berhati-hati, mengingat kondisi cuaca yang belakangan ini sering berubah secara tiba-tiba. Cuaca ekstrem dinilai dapat menimbulkan risiko, terutama bagi warga yang beraktivitas di laut.

Cuaca sekarang sering berubah tiba-tiba. Karena itu, saya mengimbau warga agar tetap waspada saat melaut dan selalu mengutamakan keselamatan, ujarnya.